Selamat Datang di Pembelajaran Bahasa Inggris Selamat Datang di Pembelajaran Bahasa Inggris

Cari Materi Disini

Senin, 06 Maret 2023

 



Judul                : Bisakah Poin Buku Dijadikan Untuk Kenaikan Pangkat PNS?

Resume ke      : 25

Gelombang     : 28

Tanggal           : 6 Maret 2023

Tema               : Poin Buku Pada Kenaikan Pangkat PNS

Narasumber    : Dr. Imron Rosidi, M.Pd.

Moderator       : Yandri Novita Sari, S.Pd.

Assalamualaikum, Wr. Wb


Narasumber kita untuk pertemuan ke 25 KBMN 28 ini adalah Bapak Dr. Imron Rosidi, M.Pd.


Itulah beliau dengan salah satu karyanya "Bergerilya Menjadi Penulis".
Pak Imron juga terpilih sebagai penerima Penghargaan Satya Lencana Pendidikan dari Presiden Susilo Bambang Yudyono (SBY) tahun 2011. Tak hanya itu beliau juga Mendapatkan penghargaan dari Intel Education Award dan Platinum. Buku beliau selanjutnya adalah "Menulis Siapa Takut".




Pak Imron adalah seorang dosen Pascasarjana Uniwara Pasuruan dan kampus Dalwa Bangil. Tahun 2006 Pak Imron dipercaya menjadi wakil dalam Pertukaran Tokoh Masyarakat Indonesia dengan Amerika Tahun 2006 dan menjadi wakil kalangan guru yang terbang ke Amerika. Tidak hanya Amerika,  lelaki kelahiran kelahiran Surabaya tanggal 10 Juni 1966 ini juga terbang ke Sydney dan Melbourne tahun 2011, beliau dipercaya mewakil Indonesia karena beliau mendapat Predikat Guru Berprestasi Tingkat Nasional.

Ketekunan dan keuletan Bapak Imron dibuktikan dengan berhasilnya beliau menulis buku pelajaran, buku pendidikan dan buku umum dari penerbit UM Press, Kanisius dan sebagainya.

Narasumber luar biasa kita ini pernah menjabat sebagai Kepala Sekolah SMAN 1 Bangil mengantarkan beliau meraih gelar Doktor dan beliau juga masuk  sebagai 10 penulis buku nonfiksi yang mendapat apresiasi dari Gubernur Jatim.  

Demikianlah informasi Bu Yandri Novita Sari, S.Pd.(Urang awak Minang), sebagai moderator di kelas kita pada malam ini. Selanjutnya kutipan kalimat dari Samuel Johnson pun beliau luncurkan.
 "Karya-karya yang hebat dilakukan bukan dengan kekuatan, tetapi juga dengan ketekunan."

Bapak Imron memulai materi dengan  menyampaikan cara memanfaatkan kemampuan  dlm menulis buku untuk KP berdasarkan Permenpak rb 16 tahun 2009. Dan selanjutnya akan mendiskusikan tentang , "Apakah guru sudah tidak perlu lagi menyusun DUPAK lagi' dan "Apakah guru bisa naik pangkat secara otomatis".

Untuk kenaikan pangkat diperlukan tiga hal pokok:
1. Kegiatan Pengembangan Diri (PD)
2. Publikasi Ilmiah (PI)
3. Karya Inovatif (KI)
Salah satu jenis PI dan KI adalah penulisan Buku.

Untuk PI : bisa berbentuk buku di bidang pendidikan, buku terjemahan, buku hasil mengubah dari laporan penelitian kita. 

Untuk KI :  bisa berupa buku kumpulan puisi, buku kumpulan cerpen, dan buku novel.

Untuk buku antologi kumpulan puisi, hanya yang menulis minimal 20 puisi yang bisa dinilai. Untuk kumpulan cerrpen, minimal satu guru menulis 5 cerpen. 

Berikut adalah power point yang diberikan Pak Imron terkait dengan informasi kenaikan pangkat .
Saya belajar cara memindahkan slide ke blog dari youtube, tapi belum sukses sempurna.

<iframe src="https://docs.google.com/presentation/d/e/2PACX-1vScWv8onVDz4W4ifz-RqPIgMSQJkZEPWn6zAFfto9yRjSk5zK-hm5THb8M08QUUvQ/embed?start=true&loop=true&delayms=3000" frameborder="0" width="480" height="389" allowfullscreen="true" mozallowfullscreen="true" webkitallowfullscreen="true"></iframe>


Mohon maaf atas ketidaksempurnaan resume malam ini sahabat, namun saya akan tetap menulis, melihat keajaiban apa yang akan terjadi. 


4 komentar:

  1. Semangat bun👍🏻bagus resumenya. Saya malah lebih sederhana bun..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih Bu Deasy...itu baru belajar mindahin slide ke blog

      Hapus
  2. Balasan
    1. Terimakasih Bu Farida...Blog Ibu juga selalu kereen

      Hapus