Selamat Datang di Pembelajaran Bahasa Inggris Selamat Datang di Pembelajaran Bahasa Inggris

Cari Materi Disini

Rabu, 15 Februari 2023


 Judul          : Saya Bisa Membaca Puisi, Tapi menulis Puisi?

Resume ke      : 17

Gelombang     : 28

Tanggal           : 15 Februari 2023

Tema               : Menulis Puisi

Narasumber    : Dr. Hj. E. Hasanah, M.Pd.

Moderator       : Sing Chung Wei, S.P.


Assalamualaikum Wr Wb para penulis hebat se Nusantara.

Izinkan saya malam ini memulai tulisan dengan sebuah puisi.


Pelangi

Senja itu

Kembali kutatap dirimu

Yang memberikan binar-binar kehidupan

Pada diriku yang pernah lara


Hadirmu memberikan warna

Nan indah pada hari yang kulewati

Sepi itu tak lagi kurasa

Karena suka duka dunia

Kan kita tempuh bersama


Takkan ada lagi derita

Yang menggores rasa kecewa

Karena bersamamu

Hidupku indah, berwarna bak pelangi

Ahaai...kembali saya cari puisi perdana saya ini pada WA grup KMO yang pernah diikuti pada bulan Ramadhan tahun lalu yang bertemakan pelangi, dan Alhamdulillah bisa  saya temukan. Namun untuk kegiatan KMO tersebut, saya gagal menyelesaikan karena tidak bisa memenuhi target deadline.

Menarik sekali karena materi pertemuan ke 17 ini kembali akan mengupas tentang penulisan puisi yang akan disampaikan oleh Ibu Dr. Hj. E. Hasanah, M.Pd.Saya sangat bersemangat karena keinginan untuk menulis puisi ini telah lama ada, namun selalu rasa insecure yang muncul.

Pada jam 18.57 Omjay, The Fouder Of KBMN mengunci WA group dan menyerahkan kelas kepada Moderator, Bapak Sing Chung Wei, S.P.

Langsung saja Pak Sim menyapa kami dan terlebih dahulu mengucapkan terimakasih kepada Omjay.Harapan Pak Sim adalah semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat wal'afiat, diberikan kemudahan dan dilancarkan urusan kita agar bisa menginspirasi dengan berbagi ilmu yang bermanfaat. Selanjutnya kita berdo'a bersama.

Satu pantun diberikan kepada kami.

Malam-malam ke pasar baru

bertemu abang polisi

Malam ini dapat materi baru

bagaimana menulis puisi

Perkenalan dari Pak Sim adalah beliau merupakan salah satu Tim Solid Omjay yang akrab disapa dengan Koko Sim. Beliau lulusan KBMN gelombang 26. Beliau mengatakan dengan rutin mengikuti kegiatan, dan bimbingan para mentor,  untuk terus menyelesaikan resume on time, saling blog walking memberi semangat, dan belajar mempraktekan mantra dari omJay menulis setiap hari akan menghantarkan kita ke gerbang kelulusan.

Buku pertama beliau adalah "Menulis Itu Menyenangkan". Sebelumnya terlibat dalam 6 judul buku antologi, lalu berhasil menerbitkan buku solo.Dari 6 antologi, 3 buku merupakan antologi puisi.

Selanjutnya Koko Sim memperkenalkan moderator, yaitu Ibu Dr. Hj. E. Hasanah, M.Pd. dengan mengirimkan link 

 https://hasanahhalima.blogspot.com/2023/02/profil-e-hasanah.html

Profil E. Hasanah

 DAFTAR RIWAYAT HIDUP


E. Hasanah, dilahirkan di Sukabumi pada tanggal 10 Agustus 1967 dari pasangan Bapak Adjar Djarkasih dan Umi Siti Aisyah. Menikah dengan Drs. M. Hasan, M.Si. tahun 1988 dengan dikaruniai tiga orang anak yakni, Hanief Syahrizal, S.Pd. (guru Matematika di SMAN 1 Cicurug), Hasbi Aprizal, S.Hum. (merintis usaha), dan Hasri Ahsanti, S.Tr. (bekerja di Rumah Sakit Paru Karawang).

Riwayat Pendidikan: Menempuh pendidikan dimulai dari SDN Bojong Genteng (lulus tahun 1980), Madrasah Diniyah (lulus tahun 1982), Madrasah Tsanawiyah Al-Manshuriyah Pamatutan (lulus tahun 1983), SMA Negeri Cibadak Sukabumi (lulus tahun 1986), melanjutkan ke Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Ibn Khaldun Bogor (lulus tahun 1992). Menempuh pendidikan Pascasarjana IMNI program studi manajemen Pendidikan (lulus tahun 2010) dan Pascasarjana Program Studi Administrasi Pendidikan UNINUS (lulus tahun 2019) dan menyelesaikan Pascasarjana Ilmu Pendidikan (S3) di UNINUS Bandung (lulus tahun 2022).

Riwayat Pekerjaan: Berkiprah di dunia Pendidikan sebagai guru di MAN Cibadak (1994-2015), dan beberapa lembaga pendidikan swasta (1990-2017), Pendiri Yayasan Pendidikan Halima Al-Azar (Kursus, Kober, dan TK Halima Bojonggenteng, 2002 - sekarang) dan sebagai Pengawas Madrasah Aliyah di Kankemenag Sukabumi (2015 - sekarang) serta staf Pengajar di STAI Kharisma Cicurug.

Prestasi yang telah diraih: diantaranya sebagai Pengawas berprestasi tingkat Jawa Barat tahun 2021 dan sebagai salah satu Peraih Anugerah Guru dan GTK Kemenag Berprestasi Tingkat Nasional Kategori Pengawas Madrasah Berprestasi tahun 2021, sebagai pengelola kursus berprestasi ke-3 tingkat provinsi Jawa Barat tahun 2015 dan prestasi lainnya. Sebagai pengawas madrasah, penulis juga aktif dalam memberikan motivasi, mengajak serta mendorong dengan sekuat tenaga guru-guru agar selalu meningkatkan kualitas diri dan aktif berliterasi. Tahun 2021 – sekarang telah menulis buku solo dan menulis pantun, puisi, cerita, dan non-fiksi di lebih dari 70 buku antologi. Buku yang sudah terbit berjudul Buku Panduan Guru Penulis Pemula (buku solo dengan ISBN 978-623-378-050-6, terbit September 2021) dan berjudul Selaksa Suara Sukma (Buku solo dengan ISBN 978 623 378 538 9 terbit 2023), lebih dari 70 buku antologi diantaranya; “Tantangan Pendidikan Abad ke-21_Antologi Artikel Dunia Pendidikan Indonesia di Era Digital; Menggerakkan Literasi Mencerdaskan Generasi_Antologi Pegiat Literasi Berbagi dan Beraksi; Inspirasi dalam Untaian Puisi,” dan lainnya.

Organisasina yang diikuti Sekarang: Anggota Pokjawas Madrasah (Kelompok Kerja Pengawas Madrasah), Anggota APSI (Asosiasi Pengawas Seluruh Indonesia), Anggota PERGUNU, Anggota KPPJB (Komunitas Pengajar Penulis Jawa Barat), dan Anggota Muslimat NU.


Ibu Dr. Hj. E. Hasanah, M.Pd.yang merupakan alumni KBMN gelombang 18 memulai kelas tentang Menulis Puisi. Beliau mengakui bukan expert dalam menulis puisi, tapi hanya penyuka puisi. Ibu Hasanah mulai menyukai puisi setelah mengikuti materi dari Bunda pada KBMN 26.

Pengertian Puisi dari beberapa sumber dikirimkan Ibu Hasanah melalui  slide pertama.


Struktur , baris atau larik, dan bait puisi ada pada slide kedua.


Ciri-ciri puisi lama dan Puisi baru ada pada slide ketiga.


Kata Ibu Hasanah, Sebetulnya menulis puisi itu sekarang mengikuti perkembangan dan perubahan bentuk dan isi sesuai perkembangan selera. Apalagi untuk pemula, nulis saja menggunakan kata-kata atau diksi yang enak di hati. Dan Penekanan pada segi estetika dan penggunaan diksi, Rima, majas itu akan mempengaruhi keindahan puisinya.

Ternyata dari penyampaian Bu Hasanah , ada bermacam-macam bentuk puisi. Ada puisi akrostik, puisi patidusa, puisi telelet, puisi 2.0 dan lainnya. Lalu beliau mengirimkan kumpulan puisi terbaru versi ISBN.


Ternyata Bu Hasanah telah menghasilkan 2 buku solo dan 78 buku antologi. Luar biasa.

Kami diberi tantangan untuk menulis puisi di malam ini dan beliau berjanji akan memberikan hadiah untuk 3 penulis puisi terbaik.

Saya coba untuk mengikuti tantangan ini terinspirasi dari siswa yang sulit untuk diajak tampil waktu acara expo pentas seni yang diadakan di sekolahku. 

Puisi Untuk Aril

                 By: Miss Ezi

Nak....
Tahukah engkau
Bahwa suaramu mengguncang dunia?
Menggetarkan setiap jiwa 
Yang mendengarnya
Menghapuskan duka
Saat ia menggema

Nak...
Tahukah engkau
Berapa kali sudah 
Harapan ini akan anugrah yang kau punya
Menggaungkan ke setiap rongga udara
Sebagai ucap Syukur Kepada Ilahi
Betapa istimewanya dirimu

Nak...
Tahukah engkau
Ada masa orang percaya
Ada masa orang lupa
Ketika harapan diabaikan
Saat itulah...sukma kan pergi dan menjauh

Nak...
Tahukah engkau
Saat ini aku terluka
Pedih yang tak terbilang
Karena kau 
Telah torehkan sembilu
Untuk kesekian kalinya
Padaku
Yang selalu harap akan hadirmu.


Sesi terakhir untuk kelas menulis  seperti biasa tidak pernah sepi dari keingintahuan para peserta, dengan mengajukan berbagai pertanyaan, terkait materi Menulis Puisi.

P1
Selamat malam Pak Sim.ijim bertanya kepada Bu Hasanah.

Endang Ratna Juwita,Bogor.
Ijin bertanya:

1.Bagaimana cara menulis puisi yg baik dan benar?
2.Adakah batasan baris puisi seperti pantun?
3.Bagaimana cara mencari istilah atau kata 2 kiasan yang bisa kita pakai untuk membuat puisi agar terdengar lebih tersentuh ?
Terima kasih Bapak dan ibu🙏

J: 1
1. Cara menulis yang baik yang sesuai dengan kaidah2 yang disebutkan di atas ya, misalnya memperhatikan diksi, Rima, irama, larik, bait dan lainnya. Sesuai dengan jenisnya 
2. Pantun itu jenis puisi lama Bun. 
3. Cara mencari istilah/kata kiasan itu ... dengan banyak membaca dan bisa buka kamus diksi.
Mudah2an tidak puas, biar kita sama2 belajar bareng ya🙏


P2
Selamat malam, saya Dewi dari Seruyan Kalteng, mau tanya sama bunda bagaimana kiatnya biar kita bisa menulis puisi yang katanya itu bisa indah sehingga rima nya menjadi menarik, karena selama ini saya merasa puisi saya masih kurang menarik dalam pemilihan katanya🙏, apa ada tips dan triknya. Terimakasih bunda🙏

J2
Trik yang saya lakukan adalah memilih tema sebagai acuan, menentukan kata kunci, memilih diksi yang tepat, menggunakan Rima atau majas misalnya, terus mengembangkannya dengan rasa/selera estetika kita.

P3
Saya -Evridus Mangung- Peserta KBMN 28. Pertanyaaan saya: Dalam struktur fisik puisi (unsur wujud puisi disebutkan salah satu point yaitu tentang diksi. Bagaimana cara untuk memilih kata-kata indah dan memiliki kekuatan makna, bu?

J3
Diksi itu pilihan kata-kata yang akan kita gunakan dalam puisi, hasil pemilihan secara cermat dengan pertimbangan makna, susunan bunyi, ataupun hubungan kata itu dgn kata2 lainnya dalam larik atau bait.

P4
Ada tamu bernama Pak Kasim,
Makan bersama dengan rendang,
Selamat malam Koko Sim,
Perkenalkan saya Elok Dewi dari 
Padang.

Hari ini begitu gerah,
Lalu Ayah melepaskan dasi,
Senang belajar bersama bunda E Hasanah,
Jagonya menulis dan 
berpuisi.

Pertanyaannya:
Assalammualakum Bunda E Hasanah . 
Senang belajar bersama bunda. Elok mau bertanya Bun 
bagaimana langkah kita atau cara kita biar puisi kita penuh 
dengan diksi dan majas. Elok suka menulis puisi tapi 
puisinya masih datar Bun mohon krisannya🙏🙏🙏

Daun rambutan 
dan daun selasih 
Sekian dan terima kasih.

J4
Salam, Elok yang pintar berpuisi juga. Sudah berapa buku antologi kita tulis puisi bersama. 
Kyknya ini mau nyoba aku nih hi hi hi.
Sy coba jawab dech.
Jika puisinya ingin penuh diksi dan majas ya itu kumpulkan dulu diksinya bisa buka kamus diksi ya. Perhatikan irama atau bunyi diksinya, kadang aku memilih kata yg sulit dipahami pembaca hi hi hi. Mencari kata dgn mengacu pada sumber terpercaya dan baku, atau diksi yg sering digunakan penyair, terus mengembangkan puisinya.

P5
Assalamu alaikum wr wb
Ibu Samsinar_Jakarta
Izin bertanya.
Dalam membuat puisi kita harus memperhatikan nilai estetik 
dan diksi dalam puisi agar indah dan enak dibaca.
Bagaimana 
cara/tips dalam menentukan diksi yang tepat dalam puisi?
Terima kasih

J5
Cara menentukan diksi yang tepat dalam puisi itu harus memperhatikan ketepatan kata dengan maknanya, kebenaran, kecermatan, keserasian kata, dan kelaziman digunakan dalam puisi Sebenarnya diksi yang tepat itu ya kata yg sesuai dan mengikuti kaidah bahasa.

Alhamdulillah takkan pernah bosan dilantunkan ucapan syukur kepada Sang Khalik yang telah memberikan  nikmat  kesehatan dan kekuatan  kepada hambaNya yang satu ini, hingga masih mampu menggerakkan jemari ini, berkarya, menulis di blog, merekam jejak setiap pertemuan untuk diabadikan buat generasi penerus nantinya.

Terimakasih untuk Ibu Narasumber dan Pak Moderator yang telah berkolaborasi dengan sangat solid sehingga kami para peserta dapat menerima dan memahami materi dengan mudah.















20 komentar:

  1. Luar Biasa..
    Puisinya menginspirasi..

    BalasHapus
  2. keren bun ,mantap resume nya lengkap

    BalasHapus
  3. Bagus puisinya. Semangat bersama, ya.

    BalasHapus
  4. Subhanallah komplit sekali bunda
    tetap semangat

    BalasHapus